Sabtu pagi di Raffles Hotel Jakarta, Tim kami mulai loading dan set up alat musik bersamaan dengan sound system dari DSS. kami mulai soundcheck jam 10 pagi, kemudian kami lanjutkan untuk bersiap di ruang tunggu bersama para panitia.


Pukul 11.00 WIB Acara dimulai dengan kirab adat jawa, terlihat para tamu mulai memenuhi area foyer mengiringi setiap prosesi yang dipandu oleh MC. Nampak kedua mempelai Jehan dan Saskia dalam balutan busana adat jawa.


Kami mulai tampil diatas panggung pukul 12.00 WIB dengan lagu Padang Bulan yang diaransir dalam irama bossanova, lagu ini merupakan request dari pihak pengantin, beberapa lagu dalam bahasa jawa lainnya yang kami bawakan juga mendapat sambutan yang meriah dan menuai pujian dari tamu-tamu yang kebanyakan adalah sesepuh dan orang tua/ keluarga mempelai. Disela-sela playlist, kami juga mendapatkan request lagu kambanglah bungo dan ayam den lapeh.

Senang sekali acara berjalan lancar tanpa hambatan apapun, kami selesai tampil tepat waktu pukul 14.00 WIB dan usai merapikan alat musik kami pun berfoto di pelaminan yang penuh dengan dekorasi bunga. nampak pula pelaminan dalam adat minang di ruangan sebelah yang mulai dibuka dan dipersiapkan untuk acara resepsi malam harinya.

Kerabat kerja yang bertugas
Elfa Tahmila – Vocal
Laura Mareike – Violin
Karty Rosen – Ac. Guitar
Chaka Priambudi – Bass
Rama Cristna – Keyboard
Kabul Oktavianus – Kendang / Cajon
Photo & Video by Uripuyo
Playlist yang mungkin bisa jadi inspirasi:


